Selasa, 29 Oktober 2013

ISLAM MELARANG MEMBUNUH MANUSIA

Sungguh sangat menyedihkan dewasa ini, kerap kali ditemukan pembunuhan terhadap jiwa-jiwa yang tidak berdosa demi kepentingannya sendiri. Sedang dalam islam ditegaskan bahwa membunuh jiwa yang tidak berdosa sama halnya dengan membunuh semua manusia, saya tidak bisa membayangkan bagaimana jikalau membunuh seorang muslim tidak berdosa. Dosanya seperti apa? Atau mungkin sama halnya ketika membunuh Malaikat, atau membunuh manusia suci seperti nabi.

“Barangsiapa yang membunuh seorang manusia, bukan karena orang itu (membunuh) orang lain, atau bukan karena membuat kerusakan dimuka bumi, makan seakan-akan dia telah membunuh manusia seluruhnya. Dan barangsiapa yang memelihara kehidupan seorang manusia, maka seolah-olah dia telah memelihara kehidupan manusia semuanya. Dan sesungguhnya telah datang kepada mereka rasul-rasul kami dengan (membawa) keterangan-keterangan yang jelas, kemudian banyak diantara mereka sesudah itu sungguh-sungguh melampaui batas dalam berbuat kerusakan dimuka”.. (QS. Al-Maa’idah : 32)

Lewat sejumlah hadist, Islam sangat jelas melarang perilaku saling membunuh. Hanya dalam situasi perang membunuh menjadi keniscayaan. Dan Indonesia tidaklah dalam situasi perang, bukan darul harb yang di dalamnya bisa disandarkan ayat-ayat perang. Jihad di Indonesia haruslah jihad amar makruf nahi munkar dengan cara yang damai dan sesuai hukum yang diakui. Karena tanpanya, sebuah negeri akan terjebak dalam anarki.

Sumber:

http://islami.co/hukum/112/3/larangan-membunuh-dalam-islam.html#sthash.ukdy7xnj.dpuf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar